Selasa, 01 Juni 2021 sudah berlangsung kegiatan Sustainability & Management Accounting Regular Talk (SMART). Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh salah satu pusat keunggulan yang dimiliki oleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sutaatmadja. Pusat keunggulan tersebut adalah Central of Excellence (COE) Matrics.

COE Matrics sendiri merupakan kepanjangan dari Management Accounting Training, Research, Internship, and Community Service. COE tersebut merupakan media pembelajaran mahasiswa Program Studi S1 Jurusan Akuntansi STIE Sutaatmadja dengan arah peminatan Akuntansi Manajemen dan Keperilakuan. COE Matrics di ketuai oleh Bapak Asep Kurniawan SE.,MM.M.Sc yang mana merupakan ketua Program Studi Akuntansi di STIE Sutaatmadja.

Pada kesempatan berlangsungnya kegiatan SMART (01/06), COE Matrics mengundang Bapak Dr.rer.pol.Hamzah Ritchi, CA. yakni merupakan dosen akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjadjaran sebagai pembicara. Disamping itu Bapak Asep Kurniawan SE.,MM.M.Sc bertindak sebagai host dalam kegiatan ini. Tema yang diusung pada kesempatan terebut ialah “Menelusuri Perjalanan Revolusi Industri”

Revolusi yaitu sesuatu yang sifatnya merubah tatanan secara menyeluruh. Industri menggambarkan aktivitas penciptaan sebuah produk atau pelayanan dari sejak diciptakannya produk atau pelayanan tersebut. Revolusi Industri secara praktik berkenaan dengan peradaban, ada 4 fase bagaimana suatu teknologi berinteraksi dengan peradaban. Diantaranya, teknlogi Mekanisasi dimana teknologi ini diciptakan pada awal tahun 1700-an untuk membantu manusia menghasilkan suatu produk.

Kemudian teknologi ini berinovasi ke era Elekronikasi., fase ketiga teknologi mulai beralih pada tahun 1950-an yaitu teknologi Komputerisasi. Revolusi Industri yang terakhir mulai terasa ditahun 2000-an yang memberikan dampak terbesar hingga saat ini yaitu era Digitalisasi.

“Revolusi Industri yaitu suatu akivitas yang terjadi demikian cepat, sangat mengubah tatanan kehidupan, dan pada era Digitalisasi memberikan karakteristik khusus dimana saling berkaitan dengan pengambilan keputusan” ujar Bapak Ritchi. Berkaitan dengan Accounting untuk era digitalisasi sekarang profesi akuntansi tidak hanya mencakup laporan keuangan saja, sekarang lebih ke profesi governance, tata kelola manajemen risiko, dan lain sebagainya.

Selain itu dalam kegiatan ini juga dibahas mengenai dampak dari era industry 4.0 yang sangat mempengaruhi gaya hidup, bagaimana cara kita menyikapi era digitalisasi dari sisi regulator dan organisasi, manfaat teknologi dan resiko baru yang muncul, bagaimana cara menumbuhkan kesadaran pentingnya softskill di era ini kepada mahasiswa, serta bagaimana seorang mahasiswa menyikapi fakta dan realita gelombang globalisasi saat ini.

Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 16.30 s.d 17.30 WIB di akun Instagram @coematrics. Adapun kegiatan ini dapat diakses secara lengkap melalui link :
Instagram dan Channel Youtube STIE Sutaatmadja

Ditulis oleh : Rosa Linda & Zianti Dwi Salza